LILIN MINYAK JELANTAH
agus 0895-3590-24831
Minyak goreng bekas atau jelantah jangan dibuang, karena bisa dimanfaatkan menjadi sesuatu yg berguna. Agar minyak jelantah sisa memasak tidak langsung dibuang ke saluran air di rumah namun bisa dimanfaatkan utk dibuat lilin cantik. Dengan demikian akan membantu mengurangi minyak jelentah yg terbuang ke.sungai dan saluran air, artinya membantu mengatasi pencemaran limbah cair dari rumah kita, mengurangi pencemaran lingkungan, dan memberikan manfaat yang memiliki nilai ekonomi serta manfaat dalam kehidupan sehari-hari.
Pertama-tama, panaskan minyak jelantah dengan api sedang. Kemudian masukkan stearin ke dalam minyak dengan perbandingan minyak dan stearin 1:2 secara perlahan dan aduk hingga larut. Setelah larut, masukkan pewarna krayon bekas secukupnya ke dalam panci dan aduk hingga krayon larut. Ketika semuanya larut, matikan kompor dan tambahkan essential oil secukupnya dan aduk hingga tercampur. Jika sudah tercampur maka matikan kompor dan tunggu sebentar hingga dingin. Setelah sedikit dingin, tuangkan larutan lilin ke dalam wadah yang sudah diberi sumbu. Kemudian, tunggu hingga lilin mengeras dan lilin aromaterapi siap digunakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar